Jakarta, Tv Berita Indonesia - Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) memperingati Hari Kesaktian Pancasila setiap 1 Oktober. Dalam upacara peringatan selalu dibacakan Ikrar Kesaktian Pancasila.
Ketua Bidang Keagamaan DPP Partai Persatuan Indonesia (Perindo), Abdul Khaliq Ahmad menyatakan, pembacaan Ikrar Kesaktian Pancasila merupakan wujud ekspresi kesadaran, komitmen, dan loyalitas terhadap ideologi nasional bangsa Indonesia.
Menurutnya, Pancasila yang diyakini benar dan mampu menjaga integrasi bangsa dengan keanekaragaman suku, etnik, budaya, bahasa, dan agama dalam bingkai NKRI.
Abdul Khalik menjelaskan, kekuatan suatu ikrar tidak terletak pada seberapa banyak orang yg membaca, tetapi tercermin pada tindakan nyata, baik secara individual maupun sosial dalam kehidupan berbangsa dan bernegara.
"Untuk itu, keteladanan para pemimpin dan elite politik menjadi kata kunci dalam mempertahankan dan mengamalkan ideologi nasional, Pancasila," kata Khaliq, dalam keterangan tertulias, Jumat (30/9/2022).
Khaliq melanjutkan, Partai Perindo bertekad dan berkomitmen untuk menjadi garda terdepan dalam upaya mempertahankan dan mengamalkan Pancasila.
Seluruh program perjuangan partai diorientasikan pada penguatan ideologi Pancasila, termasuk program ekonomi dan sosial, berupa bantuan modal usaha dan gerobak bagi UMKM, ambulans gratis untuk membantu masyarakat yang memerlukan, serta program prorakyat lainnya.
"Partai Perindo mendedikasikan seluruh upaya perjuangannya untuk memelihara, mengembangkan dan mempertahankan persatuan Indonesia demi keutuhan dan kedaulatan NKRI, serta mewujudkan Indonesia yang maju dan sejahtera," pungkasnya. Red
x
« Prev Post
Next Post »