tvberitaindonesia.com Jakarta - Pemerintah Malaysia memperpanjang masa lockdown hingga 28 Juni 2021.
Hal tersebut dilakukan mengingat masih tingginya kasus covid-19 di Malaysia.
Malaysia tidak ingin mencabut lockdown sampai peningkatan kasus covid-19 turun hingga dibawah angka 4.000. Keputusan memperpanjang lockdown di Malaysia itu diperlakukan, berdasarkan rekomendasi Kementerian Kesehatan Malaysia.
Saat ini peningkatan kasus harian covid -19 di Malaysia rata - rata mencapai 6.871. Ini menjadi perhatian khusus bagi pemerintah Malaysia.
Sebelumnya Malaysia memberlakukan lockdown sejak 1 Juni hingga 14 Juni kemarin, namun akan diperpanjang hingga 28 Juni mendatang.
Peraturan ini berlaku untuk perjalanan antar wilayah kegiatan sosial dan membatasi jumlah pegawai yang bekerja di kantor. *Red.
« Prev Post
Next Post »